Kamis, 25 Januari 2024

KELAS 1 MATERI P5, KAMIS 25 JANUARI 2024

HARI/TANGGAL    : KAMIS, 25 JANUARI 2024 

KELAS                : I (SATU)

SEMESTER          : II (DUA) 

MATERI              : P5 (RONCEKU KREATIVIRASKU)



Assalaamualaikum Wr Wb 


Selamat pagi anak sholeh sholehah Ibu guru, apa kabarnya? semoga semua dalam keadaan sehat wal afiat. 

Hari ini kita kembali memulai pembelajaran di awal semester genap tahun pelajaran 2023/2024. 

Sebelum memulai pembelajaran silahkan persipakan dirimu dahulu dengan membaca doa. 


Hari ini kita akan melaksanakan pembelajaran P5 dengan Tema Kewirausahaan, Topik Ronceku Kreativitasku. Berikut uraian pembelajaran secara lengkap. 

Tema : Kewirausahaan 

Topik : Ronceku Kreativitasku 

Tujuan : Dengan mengangkat tema “kewirausahaan” dan mengacu kepada Profil Pelajar Pancasila, projek penguatan profil pelajar Pancasila ini ditujukan untuk melatih peserta didik melakukan aktivitas yang bermanfaat bagi perkembangan motoriknya dengan cara meronce memanfaatkan alat dan bahan di sekitarnya dan menghasilkan karya yang memiliki nilai jual.


Target Pencapaian Projek Profil: Melalui pengalaman pengelolaan projek profil ini, selain memahami tema “Kewirausahaan” dan mengadopsinya sebagai gaya hidup sehari-hari, peserta didik diharapkan telah mengembangkan tiga dimensi Profil Pelajar Pancasila yaitu kreatif, mandiri, dan bernalar kritis.


Hari ini kita akan melanjutkan pembelajaran P5 dengan mengetahui kelebihan aktivitas meronce dan mengenal hasil karya meronce. 


Kegiatan meronce merupakan pekerjaan yang mencerminkan wujud penghargaan terhadap keindahan benda-benda di alam. Selain itu meronce juga perwujudan sikap peduli lingkungan dengan memanfaatkan barang-barang bekas. Jika membuat roncean dari bahan biji-bijian berarti telah menunjukan kejelian akan keindahan biji-bijian. Misalnya saja biji jarak yang warnanya indah mengkilat seperti motif batik.


Biji sawo berwarna cokelat mengkilap, biji jali berwarna putih kebiruan, biji randu berwarna kecoklatan, biji petai cina berwarna hitam mengkilat. Dengan menggunakan bahan-bahan tersebut menunjukkan bahwa kita telah mengagumi ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah menciptakan segala keunikan, kekuatan, dan keindahannya masing-masing.


Apabila membuat roncean dari bahan manik-manik berarti kita telah menghargai mutu keindahan kreasi dari orang lain. Manik-manik bentuk dan warnanya bermacam-macam dengan keindahannya masing-masing. Hasil roncean dapat digunakan untuk benda hias dan benda pakai.


Hasil Karya Meronce


  1. Hasil meronce jenis Bahan Alam








  1. Hasil meronce jenis Bahan Buatan (Manik-manik)




3. Hasil Karya Meronce dari bahan bekas


Demikian pembelajaran hari ini, semoga selalu dilimpahi ilmu yang bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu berdoa dan sholat lima waktu. Sampai jumpa pada pembelajaran selanjutnya. 


Terimakasih 

Wassalaamualaikum Wr Wb